Rapat Persiapan Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi KLA
Rapat Persiapan Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi KLA

By DPPPAPMD KAB PURWOREJO 17 Apr 2025, 15:45:55 WIB Pemerintahan
Rapat Persiapan Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi KLA

Pada hari Kamis tanggal 17 April 2025 dilaksanakan Rapat Persiapan Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi KLA pukul 13.00 WIB – selesai di Ruang Bidang PPPA DPPPAPMD Kabupaten Purworejo dengan peserta FORKARE Kabupaten Purworejo. Acara pertama sambutan dan pembukaan acara oleh KABID PPPA Ibu HENY SAFARYUNI TATANINGSIH, SH., M.AP. Menindaklanjuti surat dari KEMENPPPA RI Nomor B-26/D.PHA.2/TK.05/03/2025 Tanggal 27 Maret 2025 Perihal Pemberitahuan Jadwal Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi KLA yang salah satu syaratnya berdiskusi dengan FORKARE Kabupaten Purworejo, maka dikesempatan ini akan dibahas persiapannya agar menjadi bahan materi adik-adik FORKARE Kabupaten Purworejo dan untuk pelaksanaan Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi KLA Kabupaten Purworejo pada tanggal 25 April 2025. Pada saat Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi KLA, FORKARE Kabupaten Purworejo akan memaparkan kegiatan dan inovasi yang dilakukan FORKARE Kabupaten Purworejo pada tahun 2023-2024.
Salah satu inovasi yang dilakukan FORKARE Kabupaten Purworejo yaitu Rembugan Bocah Purworejo yang isinya menghimpun suara anak di Kabupaten Purworejo. Ada 10 suara anak, satu diantaranya adalah Memohon realisasi dari ruang partisipasi anak yang diinisiasi oleh anak dan berbagi keputusan bersama dengan orang dewasa dari perencanaan pembangunan hingga evaluasi pembangunan di Kabupaten Purworejo. Semoga pada tanggal 25 April 2025 besok, adik-adik FORKARE Kabupaten Purworejo dapat menjawab semua pertanyaan yang diberikan dari Tim Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) Evaluasi KLA KEMENPPPA RI dan Kabupaten Purworejo naik peringkat predikat KLA.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment