RAPAT KOORDINASI EKONOMI PERDESAAN TAHUN 2024 DALAM RANGKA PENGEMBANGAN DAN PENGUATAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDESA)
RAPAT KOORDINASI EKONOMI PERDESAAN TAHUN 2024 DALAM RANGKA PENGEMBANGAN DAN PENGUATAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDESA)

By DPPPAPMD KAB PURWOREJO 31 Jan 2024, 08:45:03 WIB Pemerintahan
RAPAT KOORDINASI EKONOMI PERDESAAN TAHUN 2024 DALAM RANGKA PENGEMBANGAN DAN PENGUATAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDESA)

Acara Rapat Koordinasi Ekonomi Perdesaan Tahun 2024 dalam rangka pengembangan dan penguatan Badan Usaha Milik Desa (BUMDesa) di buka oleh Bp Nur Kholis, SE., M.Si., Selaku Plh.Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Desa, Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Jawa Tengah dan di hadiri Pejabat dan staf yang membidangi BUMDesa dari tiap-tiap Kabupaten serta TAPM. Dalam sambutannya Plh.Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Desa, Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi Jawa Tengah menyampaikan Rencana Kegaiatan Tahun Anggaran 2024, Perkembangan data dan Rekapitulasi pemeringkatan BUMDesa tahun 2024 per tanggal 24 Januari 2024 serta penagihan LPJ bankeu 2023 dan yang terakhir menyampaikan Perkembangan BUMDesa di Provinsi Jawa Tengah. Materi pertama disampaikan oleh Ir. Sudrajat selaku Sekretaris  Direktorat Jenderal Pengembangan Ekonomi Dan Investasi Desa, Daerah Tertinggal, Dan Transmigrasi tentang Kebijakan Pengembangan Bum Desa Dan Laporan Keuangan Bum Desa. Materi terakhir Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Tengah disampaikan oleh Bp. Hatta Hatnansya Yunus, S.S.T.P., M.Si tentang Branding.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment